Luka hati kan menjadi tak berarti
Senandungkan euforia di dalam dada
Dan bangkitkan ceriamu
Tiga tahun berlalu, dan mainkan musik yang sama
Terdengar seperti bait yang itu itu saja
Jati diri terbebas dari pahitnya minoritas
Yang dulu terbungkam, kini siap tuk berdentang
Rasakan, temukan, nada yang tersembunyi
Maksimalkan rasa percaya diri dan mulai…
Rap part:
Hei kawan pasang telinga, buka mata, hati dan pikiranmu
Tambahkan sedikit senyum dan tawa, hiasi harimu dengan riang gembira yoo
Aku disini, dan engkau disana menyanyikan sebuah nada yang sama
Janganlah kau buat moment ini sirna, karena kau takkan pernah menemukan nya kembali
Yo maka luapkan lah saja, segala beban yang tersisa
Kepalkan tanganmu, tegakkan badanmu dan bersiap-siap untuk menyanyikan
Hitam pekat, rintangan yang menghadang
Lalui dengan pasti semua ini dan mulai…
Bernyanyilah jangan kau pendam sendiri
Luka hati kan menjadi tak berarti
Jalani saja, tak perlu resah dan
Tersenyumlah pada pelangi di sore ini